Tanah longsor terjadi di lereng Bukit Celuk, Desa Pikat, Klungkung, Minggu (19/1) malam.Longsor disertai batu besar menerjang sebuah wantilan pasraman dan mengakibatkan 4 orang tewas.
Kapolsek Dawan AKP I Gede
Budiarta seijin Kapolres Klungkung AKBP Alfons W P Letsoin, S.I.K., menerangkan
peristiwa itu terjadi di tengah hujan lebat, sekitar pukul 18.00 WITA. Wantilan
tersebut, merupakan bagian dari sebuah pasraman milik Jero Putu Wiranata.
Pihak kepolisian melaporkan empat
korban tewas dalam peristiwa itu. Korban Tewas adalah I Wayan Nata asal Desa
Pesinggahan, I Nengah Mertayasa asal Desa Pesinggahan, I Wayan Mudiana asal
Desa Pesinggahan dan I Ketut Surata dari Desa Pikat. Dia menambahkan, lokasi
kejadian merupakan tempat pengobatan yang dikelola oleh pemiliknya untuk para
pasien yang membutuhkan pengobatan nonmedis. Para korban ini pun merupakan para
pasien yang pernah dibantu pengelola tempat itu, dimana saat peristiwa terjadi
mereka masih melakukan pembersihan pada areal persembahyangan.
Selain korban tewas, juga ada
empat korban luka berat dan luka ringan. I Ketut Mumbul dan I Gede Aswin dari
Desa Sading, Badung mengalami luka ringan serta I Gusti Made Ariasa dari
Beringkit, Badung dan I Wayan Kicen dari Desa Pesinggahan, mengalami luka
berat. “Batunya cukup besar, berdiameter sekitar lima meter, menimpa wantilan
dan melindas korban pada saat hujan dengan intensitas curah hujan cukup
tinggi,” terang kapolsek.
Kepala Pelaksana BPBD Klungkung
Putu Widiada langsung menerjunkan TRC (Tim Reaksi Cepat) BPBD Klungkung untuk
meninjau lokasi bencana, sekaligus mengupayakan evakuasi para korban bekerjasama
dengan layanan PSC KRIS (Kring Sehat) Klungkung dan jajaran kepolisian Polsek
Dawan. (KMB)
0Komentar